Cara Aktivasi dan Melakukan Pembayaran Menggunakan LinkAja di Aplikasi Grab

Monday, March 01, 2021

Photo: Canva

Berawal dari menonton video YouTube bang Raditya Dika yang berjudul Perang Ayam Bakar, di opening video terdapat endorse LinkAja. LinkAja merupakan layanan keuangan digital milik Telkomsel dan anggota dari BUMN yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai transaksi dengan mudah dan cepat. Nah bang Radit merekomendasikan membayar tagihan ojol dengan Link Aja. Awalnya aku kira pakai aplikasi Gojek, karena dari dulu mereka udah bekerja sama. Ternyata setelah aku replay bang Radit pakai aplikasi Grab, loh ini udah lama ada atau aku yang baru tau ya wkwk. Apasih yang membuat aku excited dengan fitur ini? Yaitu kelebihan LinkAja yang dapat melakukan top up dari Bank Negara tanpa biaya admin, dan kita juga bisa upgrade akunnya di aplikasi maupun di GRAPARI agar dapat menarik saldo ke rekening bank. Aku langsung coba membuka aplikasi Grab untuk memastikannya. Aku coba add food items dan checkout, ternyata nggak langsung ada metode pembayaran LinkAja. Setelah diupdate di PlayStore tetap masih nggak ada. Akhir-akhir ini aku juga sering memakai aplikasi Grab karena banyak promo gratis ongkir dan diskon. Nggak lama kemudian aku menemukan cara aktivasinya, sebagai berikut:

1. Buka aplikasi Grab. Klik Account di pojok kanan bawah.



2. Klik Cards



3. Klik Add Payment Method


4. Lalu akan muncul LinkAja, klik kemudian akan muncul verifikasi


5. Masukkan PIN LinkAja


6. Kemudian akan ada sms kode verifikasi di nomor yang terdaftar di LinkAja. Masukkan kodenya. Selesai deh, akun Grab sudah terhubung dengan LinkAja


Untuk memudahkan transaksi klik akun LinkAja diatas, lalu ON kan Set as Primary atau Jadikan sebagai Utama. So, secara otomatis saat melakukan pembayaran tidak perlu mengganti metode lagi.


Nah sekarang udah bisa melakukan transaksi di Grab dengan metode pembayaran via LinkAja. Semoga infonya bermanfaat ya dreamers! Stay healthy

You Might Also Like

0 comments

Member of

BLOG STATS